Unit Reaksi Cepat Dinas PUPR Kabupaten Nganjuk Prioritaskan Perbaikan Jalan Rusak

 

Inside News | Nganjuk- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruangan (PUPR) Kabupaten Nganjuk terus menggalakkan pemeliharaan jalan di sejumlah titik. Pemeliharaan berupa perbaikan jalan tersebut difokuskan pada sejumlah jalur yang mengalami kerusakan akibat intensitas curah hujan yang cukup tinggi mengakibatkan aspal rusak.
Salah satunya di ruas jalan Kelurahan Ploso yang menuju di jalan A.Yani tepatnya di bawah “traffic light”.

Ditemui di ruang kerjanya Kepala Dinas PUPR Kabupaten Nganjuk, Gunawan Widagdo mengungkapkan “Perbaikan jalan ini bertujuan untuk mengembalikan kondisi jalan seperti semula, supaya kondisi jalan sesuai dengan fungsinya. Selain itu, pemeliharaan jalan tersebut untuk meminimalisir potensi kecelakaan lalu-lintas. Karena jalan yang berlubang bila tergenang air hujan, sangat membahayakan para pengguna jalan, terutama kendaraan roda dua”, ungkapnya.

Gunawan menambahkan, Unit Reaksi Cepat (URC) diprioritaskan untuk perbaikan jalan, penanganan pertama dan secara berkala. Setiap hari selalu ada kegiatan pemeliharaan jalan. Bila bersifat urgent, dipastikan kami langsung eksekusi penambalan jalan setiap hari sesuai skala prioritas, pungkasnya saat di temui awak media inside News di ruang kerjanya.(pita)