Satlantas Polres Nganjuk Giat Sosialisasi Etika Tertib Berlalu Lintas
Inside News | Nganjuk – Untuk mengantisipasi maraknya pelajar yang menggunakan kendaraan bermotor tanpa di lengkapi SIM dan tidak mengetahui aturan berlalu lintas yang benar . Satlantas Polres Nganjuk bersama dengan Siswa siswi SMA Negeri 1 Nganjuk melaksanakan Kegiatan Sosialisasi Etika Tertib Berlalu lintas.
Kegiatan yang di hadiri Kasat lantas Polres Nganjuk AKP Achmat Rochan , S.H , M.M , beserta jajaran juga dari pihak Sekolah beserta staf , acara yang di adakan di gedung sekolah SMA 1 Nganjuk , Kamis (26/10/2023).
Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad , S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasatlantas AKP Achmat Rochan , S.H menuturkan, selain melakukan sosialisasi, kegiatan tersebut merupakan implementasi dari program rutin Back To School satuan lalu lintas polres nganjuk yang memang kerap dilakukan oleh jajarannya.
“Berdasarkan evaluasi, pelanggaran lalu lintas yang melibatkan usia pelajar relatif masih cukup tinggi ,” Tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, petugas menyampaikan beberapa hal terkait dengan tertib dan etika berlalu lintas serta memberikan wawasan tentang peraturan maupun pelanggaran lalu lintas yang dapat berakibat fatal.
Pihaknya menambahkan, seringkali petugas dilapangan menemukan pelajar yang mengendari kendaraan meski belum memiliki SIM. Selain itu, abai terhadap keselamatan seperti tidak mengenakan helm maupun kebut-kebutan bahkan balap liar.
“Edukasi akan lebih kita intensifkan dengan melibatkan sekolah dan orang tua sehingga kedepan bisa menjadi generasi yang tidak hanya tangguh tetapi juga patuh aturan dan tertib berlalu lintas.” Pungkasnya.(pita)